Janji Kemerdekaan - One Day One Post

Breaking

Jumat, 27 Juli 2018

demo-image

Janji Kemerdekaan

perbedaan-pendidikan-dulu-dan-sekarang-59fdf456f33a2d3c2e29fad3
Sumber gambar : https://assets-a2.kompasiana.com


Indonesia adalah negara kepulauan yang sangat besar, maka sangat wajar jika sedikit lambat untuk maju. Hal ini akibat transportasi yang terkadang sulit. Sehingga menyebabkan kurang meratanya perkembangan antara satu provinsi dengan yang lainnya atau antara perkotaan dan pedesaan dalam suatu provinsi. Kekayaan alam yang sangat istimewa juga membuat indonesia menjadi negara yang pantas untuk dijadikan destinasi berwisata. Namun hal ini tentu memerlukan pengolahan dari sumber daya manusia yang berkualitas di negara ini. Peningkatan kualitas sumber daya manusia akan memberikan dampak positif dalam menjalankan visi indonesia menjadi negara maju. Sehingga sumber daya manusia harus memiliki kualitas yang baik. 

Kualitas sumber daya manusia dapat dilihat dari seberapa besar kemajuan bidang pendidikan di negara tersebut. Semakin baik pendidikan di negara tersebut, maka akan semakin tinggi kualitas sumber daya manusianya. Fakta di lapangan menunjukkan bahwa pendidikan di Indonesia sangat tidak merata. Pemerintah Indonesia sedang berusahaa untuk meratakan pendidikan di negara ini melalui berbagai macam program pendidikan yang telah dilakukan. Hal ini tentu memberikan hasil yang positif, sehingga program-program tersebut harus terus berjalan. Bukan hanya pemerintah, namun beberapa instansi atau lembaga ikut mendukung adanya program-program pengabdian di daerah tertinggal. Permasalahannya adalah bukan pada programnya, karena program tidak akan berjalan tanpa adanya peminat atau pelaksana program itu sendiri. Sehingga bangsa ini tetap membutuhkan manusia dengan jiwa yang besar untuk menjalankan tugas mulia ini.

Sikap tak peduli sesama yang mengakibatkan negeri ini menjadi miskin dan sulit berkembang. Negara ini membutuhkan pemuda/ pemudi para generasi penerus yang siap menepati janji-janji kemerdekaan. Salah satu janji kemerdekaan adalah mencerdaskan kehidupan bangsa, maka tak ada salahnya jika para pemuda pemudi di indonesia dapat ikut berpartisipasi dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia melalui berbagai macam hal. Selama pendidikan di negeri ini belum merata maka selama itu juga negeri ini akan terpuruk dan hidup dalam keragu-raguan dan tak pernah merasa damai meski sudah merdeka. Harapanku hanya satu untuk bumi pertiwi ini. Sadarlah para generasi bangsa, sadarlah bahwa kalian pernah diberi tempat untuk lahir, bermain, belajar serta bermimipi untuk negeri ini, maka sekarang adalah saat yang tepat untuk membalas budi kepada negara ini dengan belajar dan mengabdikan diri pada negeri.

Oleh Antika Atsna Rafalesia (Aaraa)
#OneDayOnePost
 


Pages